Kamis, 08 November 2007

Semoga Kalbar Sama dengan Pilbup di Lampung

Pilgub Kalbar yang hari pencoblosannya jatuh pada 15 Nopember sudah tinggal menghitung jari. Kondisi saat ini amat sangat kondusif sehingga diprediksi Pilgub Kalbar akan “sukses dan lancar”.

Pemilihan di tempat lain juga berjalan sukses dan lancar. Antara lain di dua Kabupaten di Provinsi Lampung, yaitu Tulang Bawang (Tuba) dan Lampung Barat (Lambar) yang berlangsung bersamaan pada Selasa kemarin. Keduanya berlangsung lancar dan aman yang hingga malam ini belum diperoleh laporan adanya insiden serius di dalamnya.

Pantauan dari pilbup di Kabupaten Tuba, Selasa, menyebutkan hari H pencoblosan itu berlangsung aman dan tertib, warga setempat sebagai pemilih dengan jumlah total mencapai 559.425 pemilih tersebar pada 1.285 TPS berbondong-bondong menggunakan hak pilihnya di sejumlah tempat pemungutan suara (TPS) itu.

Menurut anggota Komisi Pemilihan Umum (KPU) Tuba, Khaidir F Ghanie seperti dilaporkan Antara, pelaksanaan pemilihan bupati di sana hingga sekarang berlangsung aman dan tertib.

Ia menyebutkan warga daerah itu sejak pagi hari berbondong-bondong menuju TPS untuk menggunakan hak pilihnya.

Dia menambahkan, petugas polisi ditempatkan di sejumlah TPS untuk mengamankan pelaksanaan pemungutan suara itu.

Anggota KPU Tuba itu mengatakan Pilbup di Tuba, diikuti empat pasangan calon, yaitu Abdurachman Sarbini (Mance)-Agus Mardi Hartono (koalisi sejumlah partai), AA Syofandi-Wasito (PDIP), Santori Hasan-Bambang Subagyo (Golkar), Khamamik-Yulizar Marzuki (PKS, Pelopor, PDK).

Jumlah daftar pemilih tetap (DPT) sebanyak 559.425 orang, TPS 1.285 buah tersebar di 28 kecamatan dan 241 kampung.

Di beberapa TPS, hingga malam ini (kemarin, red), penghitungan sementara menunjukkan pasangan Abdurachman Sarbini-Agus Mardi Hartono unggul atas pasangan lainnya, dengan pasangan Khamamik-Yulizar Marzuki juga dilaporkan mengungguli suara di sejumlah TPS di sana.

"Penghitungan suara masih berlangsung di TPS dan hasil sementara dapat diketahui pada malam ini," kata Khaidir pula.

Perolehan sementara menunjukkan Mance/Abdurachman Sarbini-Agus Mardi Hartono meraih 76.891 suara, disusul pasangan Khamamik-Yulizar meraih 70.654 suara, dan AA Syofandi-Wasito memperoleh 43.412 suara, serta Santori Hasan-Bambang Subagyo meraih 20.674 suara.

Informasi di lapangan menyebutkan, perolehan suara antara pasangan Mance yang juga Bupati Tuba sekarang dan Agus MH bersaing ketat dengan pasangan Khamamik-Yulizar.

AA Syofandi yang juga Wakil Bupati dan Ketua PDIP Tuba membayang-bayangi suara di belakang mereka.

Di Lampung Barat, dari empat pasangan calon yang maju, hasil perolehan suara sementara menunjukkan keunggulan pasangan Mukhlis Basri-Dimyati Hartono (PDIP dan koalisi parpol lain), mengungguli pasangan calon "Incumbent" Erwin Nizar (Bupati sekarang)-Kuswanto dan dua pasangan lainnya (Agus Istiqlal-Sudarsono dan I Wayan Dhirpa-Heru Sambodo).

Persentase perolehan suara sementara, Mukhlis yang juga Wakil Bupati dan Ketua PDIP Lambar itu meraih 38 persen suara yang sudah masuk penghitungan, disusul Erwin Nizar dengan 27 persen suara, Wayan Dhirpa meraih sekitar 17 persen suara, dan Agus Istiqlal mendapatkan 14 persen suara.

Namun belum diperoleh konfirmasi dari Ketua KPUD Lambar, Mirzalie tentang perolehan suara sementara itu hingga malam ini, saat dihubungi Mirzalie belum memberikan angka-angka nominal perolehan suara sementara itu. ■



0 comments: